Home » , , » Sohibul Iman: Kemenangan PKS Tertinggi di Pilkada Serentak

Sohibul Iman: Kemenangan PKS Tertinggi di Pilkada Serentak

Written By @Adimin on Monday, January 11, 2016 | 9:00 PM

Depok (12/1) - Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman mengapresiasi keberhasilan partainya dalam Pillada serentak pada 9 Desember 2015 lalu. PKS meraih kemenangan tertinggi dibandingkan dengan partai lain.

“Alhamdulillah PKS menjadi partai dengan persentase kemenangan tertinggi di pilkada 2015, lebih dari 50 %," ujar Sohibul Iman dalam sambutan pembukaan Rakornas PKS di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Selasa (12/1/2016).

Rakornas PKS dihadiri lebih dari 800 ketua bidang/badan struktur pimpinan PKS dari tingkat pusat hingga daerah. Dari Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS hadir Sekjen Taufik Ridho, Ketua Dewan Syariah Pusat (DSP) Surahman Hidayat dan Ketua MPP Suharna Surapranata. Hadir juga Wakil Ketua DPR yang juga kader PKS Fahri Hamzah dan Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini.

Menurut Sohibul Iman, raihan kemenangan PKS dalam Pilkada serentak lebih tinggi dari ekspektasi sebelumnya yang memperkirakan sekitar 40 %. Kesuksesan besar PKS dalam Pilkada serentak 2015, lanjut mantan wakil ketua DPR ini, menjadi modal baik untuk Pilkada serentak berikutnya tahun depan.

Dia menambahkan, keberhasilan PKS tersebut menjawab dugaan banyak pihak yang menilai PKS tak akan mencapai kesuksesan di pilkada dan hanya menempati posisi keempat.

"Ini juga menjawab keraguan. Walau diluar kabinet, PKS berhasil meraih kemenangan besar di pilkada 2015. Ini tanda yang bagus, persiapan bagi PKS untuk bersiap menyambut pilkada 2017 di bulan februari,” tegas Sohibul Iman.

Dalam Pilkada serentak yang digelar 9 Desember 2015 lalu, PKS mendukung dan mengusung pasangan calon kepala daerah di 173 Pilkada. Dari jumlah itu, paslon yang didukung PKS menang di 88 Pilkada, atau sekitar 50,9 %. Persentase ini melampaui keberhasilan partai-partai lain yang rata-rata mencapai kemenangan di bawah 50 %. [pks.id]

Keterangan Foto: Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman di pembukaan Rakornas. 

posted by @Adimin
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. PKS Padang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger