Tim pemenangan Pasangan Capres dan Cawapres Prabowo-Hatta Kota Padang, menargetkan 80 persen perolehan suara di Padang pada pemilihan presiden (pilpres) 9 Juli mendatang.
Hal itu dikemukakan Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah saat deklarasi dan pengukuhan pengurus oleh Irwan Prayitno, Minggu (8/6) di secretariat Tim Pemenangan Jl. KH. Ahmad Dahlan.
Dalam deklarasi tim pemenangan yang diikuti tujuh partai koalisi (Gerindra, PAN, PKS, PPP, PBB, Golkar dan Demokrat) pendukung Prabowo-Hatta, dikatakannnya dalam memenangkan pasangan Prabowo-Hatta diperlukan kekompakan, soliditas dan persatuan akan sangat menentukan kemenangan itu.
Deklarasi yang dihadiri ratusan massa, kader dan simpatisan partai koalisi berlangsung meriah,” Kita optimis di Kota Padang Prabowo bakal menang. Tanda- tanda kemenangan itu tercermin dari sosok Capres Prabowo. Ada banyak kriteria pemimpin yang melekat pada Prabowo,” kata Mahyeldi, yang juga Walikota Padang tersebut.
Dia mengatakan, ada perbedaan mendasar antara pileg dan pilpres. Salah satu perbedaan penting adalah, hasil pilpres menentukan arah perjalanan bangsa Indonesia kedepan. Dengna demikian, kunci utamanya adalah sosok atau figur yang diusung harus mampu menjawab semua tantangan ke depan. Hal tersebut ada pada duet Prabowo-Hatta.
“Ingat, sekarang ini sosok figur sangat menentukan. Menurut pandangan kita, Prabowo-Hatta lah yang bisa menyelesaikan berbagai persoalan bangsa, yang lain mungkin punya pandangan berbeda,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu ia juga mengingatkan kepada seluruh kader partai pendukung maupun relawan untuk mengutamakan perjuangan. Sebab tanpa pergerakan yang nyata, akan sulit mencapai target yang telah ditetapkan. Dia meminta agar semua tim segera turun langsung ke bawah seraya melakukan sosialisasi.
Ketua tim pemenangan Prabowo-Hatta Sumbar Irwan Prayitno pun mengajak agar seluruh anggota tim agar mampu meyakinkan masyarakat untuk memilih Prabowo-Hatta. Ia juga mengajak agar tidak melakukan kampanye hitam atau menjelek-jelekkan calon lainnya.
“Pilpres ini hanya sebulan, jangan sampai waktu yang singkat ini malah memecah belah persatuan dan kebersamaan kita. Hidupkan daja lampu kita, lampu orang lain jangan dipadamkan,” katanya.
Sementara itu, Ketua Harian Tim Pemenangan Prabowo-Hatta Kota Padang Wahyu Iramana Putra menyatakan, posko tim akan terbuka 24 jam selama masa kampanye.”Kita bahkan akan mengadakan nonton bareng tiap hari karena selama kampanye bertepatan juga dengan penyelenggaraan piala dunia,” katanya. [koransinggalang]
posted by @Adimin
Post a Comment