Home » , » Anis Matta: Saat Ini Lebih Baik Merendah Namun Banyak Prestasi

Anis Matta: Saat Ini Lebih Baik Merendah Namun Banyak Prestasi

Written By @Adimin on Thursday, February 13, 2014 | 3:30 AM


Padang – Presiden PKS Anis Matta membuka acara election update yang diselenggarakan PKS Sumbar di Asrama Haji Tabing, Padang (5/2/14) lalu. Dalam sambutannya Anis Matta mengajak seluruh peserta untuk merendah sambil memberikan berbagai prestasi yang membanggakan. Ia mengajak agar para kader PKS bekerja dalam diam, berdoa dalam sunyi dan khusyuk dalam hening.

Anis Matta menyampaikan, satu tahun terakhir setelah terjadinya prahara, diam-diam PKS banyak memenangkan pilkada. Yang fenomenal di antaranya adalah Pilkada Sumut dan Pilkada Jawa Barat. Anis Matta menceritakan bahwa dulu Ahmad Heryawan ditolak beberapa calon gubernur untuk menjadi calon wakil. Dan akhirnya Ahmad Heryawan bersama Dede Yusuf memenangkan pilkada Jawa Barat.

Anis Matta menjelaskan bahwa ternyata apa yang diusulkan PKS ternyata cocok dengan apa yang tertulis di lauhul mahfudz untuk Pilkada Jawa Barat meskipun hasil survei tidak ada yang mengunggulkan. Anis Matta melanjutkan, bahwa untuk pemilu Presiden 2014 segala kemungkinan bisa saja terjadi seperti yang terjadi pada pilkada Jawa Barat yang menjadikan Ahmad Heryawan dan Dede Yusuf sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat. Demikian pula dengan pemilu legislatif.

Anis Matta juga menyampaikan bahwa suara PKS di Sumbar ditargetkan menjadi juara. Menjelaskan bahwa ada perkembangan yang cukup bagus di Sumbar. Untuk itu ia mengajak seluruh kader PKS di Sumbar untuk memenangkan pemilu legislatif 2014.

Anis Matta menerangkan bahwa selama ini perbedaan suara PKS dengan hasil survei dikarenakan margin error positif dari hasil survey tidak dihitung, padahal itulah yang sebenarnya terjadi yang menyebabkan suara PKS di Pemilu lebih tinggi dari hasil survei.

Dalam suasana yang memunculkan ketidakpercayaan diri akibat hantaman badai, Anis Matta menceritakan bagaimana hal itu terjadi ketika peristiwa perang Khandaq. Dalam suasana yang sangat mencekam itu justru Allah memberikan janji-janji kemenangan kepada Nabi Muhammad SAW dan umat Islam. Anis Matta berpesan agar para kader menakar Allah dengan takaran yang tepat sehingga berbagai ketakutan dapat dihilangkan.

Di penutupan election update malamnya, Anis Matta juga berpesan kepada kader PKS Sumbar agar fokus kepada bola yang sedang dimainkan untuk diarahkan ke gawang, jangan hiraukan penonton dan pengamat. Sementara itu Gubernur Sumbar yang juga anggota majelis syuro PKS Irwan Prayitno yang hadir di penutupan Election Update juga melakukan dialog dengan peserta.

Tim Lengkap

Sementara itu, Ketua DPW PKS Sumbar Trinda Farhan Satria dalam sambutannya menyatakan penghargaan atas kedatangan tim dari DPP PKS yang tampil lengkap di Padang. Ini adalah sebuah kehormatan bagi Sumbar. Farhan menjelaskan bahwa berbagai hal yang terkait dengan persiapan pemilu sudah dilakukan, baik konsolidasi calon anggota dewan maupun konsolidasi kader. Bahkan konsolidasi kader menjelang pemilu 2014 ini merupakan konsolidasi dengan jumlah peserta terbesar.

Tim dari DPP yang hadir ke Padang di antaranya Sekjen PKS Taufik Ridlo, Ketua Bidang Kaderisasi Musyafa Ahmad Rahim, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Zahfan Badri, Ketua Wilda Khairul Anwar dan Ketua Wilayah Sumbar Syaurium. (dep)

*http://beritapkssumbar.wordpress.com/2014/02/12/anis-matta-saat-ini-lebih-baik-merendah-namun-banyak-prestasi/#more-529


posted by @Adimin
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. PKS Padang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger