Home » , » Hidayat Nur Wahid: PKS Koalisi dengan Buruh Bukan Mustahil

Hidayat Nur Wahid: PKS Koalisi dengan Buruh Bukan Mustahil

Written By @Adimin on Friday, May 1, 2015 | 9:24 PM


Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengungkapkan koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan berbagai serikat atau konfederasi buruh, mungkin saja terjadi. Terlebih dalam pengajuan calon independen pada Pemilihan Umum Kepala Daerah 9 Desember mendatang.

"PKS dan Buruh sudah erat hubungannya jadi jika mau ada koalisi mungkin saja, karena hubungan kami baik," kata Hidayat setelah acara Mayday Fiesta di Jakarta, Jumat (1/5).

Kendati demikian, Hidayat mengatakan pihaknya masih ingin melihat perkembangan terkait siapa calonnya dan daerah mana yang menjadi target pemenangan. "Itu proses, karena kita belum tahu yang diajukan siapa, dan daerah mana, apakah sudah ada calon atau belum," ujar Politikus PKS tersebut.

Lebih lanjut, dia mengatakan pihak buruh bisa saja menjadi calon yang diusung PKS. Namun Hidayat juga meminta buruh harus realistis dengan pilihan tokoh yang diajukan, karena memang ada pertimbangan tersendiri.

"Saya pikir rekan buruh pun akan realistis, siapapun yang dimajukan itu adalah calon terbaik yang dianggap bisa pegang amanat rakyat," katanya. [republika.co.id]


posted by @Adimin
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. PKS Padang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger